Friday, 15 April 2016

Biografi Kobe Bryant Sang Legenda NBA

Bagi kamu penggemar NBA pasti sudah tidak asing lagi dengan nama Kobe Bryant. Kobe Bryant adalah seorang pebasket NBA yang lahir pada 23 Agustus 1978 (38 Tahun) di Philadelphia, Pensylvania, Amerika Serikat. Pria yang memiliki tinggi 198 cm ini hanya membela satu klub NBA selama karirnya yaitu Los Angles Lakers.

Kobe Bryant adalah anak dari ayah yang juga mantan pemain NBA Joey Bryant dan ibunya bernama Pamela Cox Bryant. Dia adalah anak bungsu dari 3 bersaudara dan satu-satunya anak laki-laki dikeluarganya. Kobe Bryant mulai bermain basket ketika umurnya baru menginjak 3 tahun dan tim favoritnya ketika itu adalah Los Angles Lakers. Mengetahui bahwa Kobe Bryant sangat menyukai Los Angles Lakers, kakeknya mengirimkan video ketika Kobe Bryant mulai berlatih bermain basket saat usianya baru 3 tahu. Selain berlatih bermain basket, Kobe Bryant juga berlatih sepak bola dan tim kesayangannya adalah AC Milan.

Pemain yang berposisi sebagai Shooting Guard ini mengawali karirnya ketika masih dibangku SMA. Ia mengikuti jejak sang ayah yang juga pemain NBA, dengan bergabung ke salah satu sekolah yang terkenal akan tim basketnya yaitu Lower Merion High School di Pensylvania. Setelah lulus SMA yaitu di tahun 1996, Kobe Bryant mendapat tawaran dari Charlotte Hornets untuk mengikuti seleksi masuk Los Angles Lakers dan harus bersaing dengan 13 orang lainya dan saat itu pula lah dia mengawali karirnya sebagai pebasket profesional.

Karir Kobe Bryant mulai melonjak saat ia memenangkan konte slam dunk ditahun 1997 dan dia juga terpilih menjadi NBA All-Rookie Second Team ditahun yang sama. Sejak saat itu karir Kobe Bryant terus melonjak dengan memenangkan berbagai penghargaan seperti NBA All-Star ditahun 1998, 2000-2016, NBA All-Star Game MVP ditahun 2002, 2007,2009 dan 2011, pencetak skor terbanyak Los Angles Lakers dan masih banyak lagi.

Berikut ini daftar pencapaian dan penghargaan yang pernah diterima Kobe Bryant:

Selain memiliki banyak pencapaian dan penghargaan Kobe Bryant, statistik permainan Kobe Bryant sangatlah luar biasa. Dia telah mencetak skor sebanyak 33.643 dengan 7043 diantaranya dia cetak melalui rebound dan dia juga meyumbangkan 6.306 assist. Sedangkan untuk tingkat internasional Kobe Bryant pernah membawa Amerika Sebagai peraih medali emas olimpiade Beijing ditahun 2008 dan olimpiade London ditahun 2012.




Related Posts

Biografi Kobe Bryant Sang Legenda NBA
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Like the post above? Please subscribe to the latest posts directly via email.